Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Lezat dan Nikmat

Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Lezat dan Nikmat – Urap? Mungkin sudah banyak yang tau dong masakan tradisional yang satu ini. Urap atau ada yang menyebutnya gudangan ini merupakan hidangan yang terdiri dari berbagai sayuran segar, parutan kelapa muda serta bumbu pilihan. Urap ini banyak yang menyukainya karena rasa yang dihasilkan sangat lezat dan menjadi salah satu makanan tradisional yang sudah populer di kalangan masyarakat.


urap sayur
Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Lezat dan Nikmat

Urap sering dijadikan menu makan siang/malam bahkan sering dijadikan untuk sajian acara-acara tradisional bersama nasi putih hangat dengan lauk tahu, tempe, atau ayam goreng.  Di wilayah Jawa urap sering dijadikan sajian untuk acara kenduren atau syukuran. Hidangan jenis ini pun kini sudah banyak ditemukan di restoran atau rumah makan yang banyak peminatnya.Untuk membuat urap tersebut cukup mudah hanya dengan menyiapkan sayuran seperti kacang, toge atau kecambah, kenikir, bayam, atau sayuran segar sesuai selera masing-masing.

Sayuran segar dipadu dengan bumbu urap yang terdiri dari parutan kelapa yang agak muda dengan bumbu seperti kencur, cabai, serta bumbu lainnya yang menambah kenikmatan cita rasa dari hidangan ini. Nah, ingin membuat urap sendiri tapi masih bingung caranya yuuk ikuti terus cara membuat urap sayuran yang nikmat hanya di resepdapurenakku.blogspot.com


Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Lezat dan Nikmat



urap sayur
Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Lezat dan Nikmat

Bahan membuat urap sayur


  • 10 lonjor kacang panjang (potong-potong)
  • 4 lembar kol/kubis (potong-potong)
  • 1 ikat kenikir (siangi yang muda)
  • 1 ikat bayam (siangi)
  • Kecambah segar secukupnya
  • Air secukupnya


Bumbu halus urap sayur



  • 6 cabai merah keriting
  • 2 cabai rawit
  • 4 siung bawang putih
  • 2 sdt gula merah sisir halus
  • 3 cm kencur
  • 5 lembar daun jeruk
  • Garam secukupnya
  • 1/2 sdt asam jawa


Bahan sambal kelapa urap sayur



  • 500 gr kelapa muda (parut kasar)


Cara membuat urap sayuran


  1. Pertama didihkan air dan rebus satu persatu sayurannya sampai habis dan sisihkan
  2. Menyiapkan sambal kelapa yakni dengan mencampurkan bumbu halus dengan parutan kelapa sampai merata
  3. Kukus sambal kelapa sekitar 25 menit angkat dan sisihkan
  4. Terakhir siapkan sayuran yang telah direbus dalam wadah dan campurkan bumbu kelapa sampai merata
  5. Urap sayuran siap disajikan


Resep dan Cara Membuat Urap Sayuran Lezat dan Nikmat bisa langsung dipraktekkan di rumah. Lengkapi urap sayuran dengan lauk pauk seperti ayam goreng, ikan asin, tempe goreng, tahu goreng atau sesuai selera dan bisa anda nikmati dengan nasi putih hangat. Untuk sayurannya bisa disesuaikan dengan selera masing-masing ya guys, selamat mencoba dijamin maknyuuuzz...Yuk intip resep menarik lainnya yang salah satunya seperti ini Resep Membuat Capcay Spesial serta jangan lupa like dan share ya guys.

Previous article
Next article

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel