Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap


Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap – Ikan merupakan makanan sehat yang memiliki banyak kandungan gizi di dalamnya yang baik untuk dikonsumsi sehari-hari sebagai lauk pauk yang nikmat dan menambah nafsu makan. Di Indonesia banyak beragam jenis ikan yang bisa dikonsumsi baik ikan air laut ataupun ikan air tawar misalnya ikan patin, salmon, gurame, nila, dll. Ikan bisa disajikan dengan beragam jenis olahan masakan seperti dibakar, digoreng, dipepes, disemur, digulai, di sup, dll. Banyak orang yang sering membuat ikan dengan dibakar atau digoreng dengan bumbu rempah yang tentu akan menambah cita rasa tersendiri. 


ikan bakar sambal kecap
Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap

Pada kesempatan ini resepdapurenakku.blogspot.com akan berbagi resep cara membuat ikan bakar dengan sambal kecap yang lezat dan nikmat selain itu cara pengolahannya pun mudah dan tidak memakan waktu banyak. Ikan yang akan kami gunakan pada kesempatan ini yakni ikan patin, namun anda pun bisa memilih ikan sesuai dengan selera masing-masing bisa gurame, nila, atau yang lainnya. 

Untuk menikmati ikan bakar memang tidak susah kita tinggal pergi ke restoran atau warung yang menjual ikan bakar dengan berbagai rasa nikmat. Tetapi selain dengan membeli anda pun bisa membuatnya sendiri di rumah dan rasanya pun tak kalah nikmat daripada membeli. Ikan bakar yang disajikan dengan sambal kecap dapat dijadikan kreasi menu harian anda di rumah selain itu bisa juga dijadikan menu untuk hidangan acara-acara bersama keluarga, teman, atau yang lainnya. Membuat hidangan sendiri selain bisa sesuai dengan selera lidah kita juga terjamin kebersihannya. 

Ikan bakar yang disajikan dengan sambal kecap ini rasanya lezat, gurih kriuk dan cocok sekali disantap dengan nasi putih hangat. Karena bumbu yang dipakai adalah menggunakan bumbu rempah yang rasanya khas dan membuat rasa dari masakan terasa sangat lezat, nikmat dan aromanya bikin ketagihan. Bagi anda yang gemar memasak atau baru belajar memasak resep ikan bakar ini pantas anda coba, untuk resep selengkapnya simak di bawah ini sampai selesai dan bisa langsung anda praktekkan di rumah.

Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap


ikan bakar sambal kecap
Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap


Bahan ikan bakar sambal kecap


  • 4 ekor ikan patin ukuran sedang bersihkan


Bumbu A


  • 2 sdt ketumbar bubuk
  • Merica bubuk seujung sendok teh
  • 2 cm kunyit
  • 2 cm jahe
  • 4 siung bawang putih
  • ½ sdt garam

Bumbu B


  • 5 sdm kecap manis
  • 1 sdt kecap asin
  • 1 sdm minyak
  • 1 sdm saos tiram


sambal kecap
Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap


Bumbu sambal kecap


  • 5 buah bawang merah
  • 10 cabe rawit campur (merah dan hijau)
  • 3 buah bawang putih
  • Kecap secukupnya
  • 1 buah tomat

Resep cara membuat ikan bakar sambal kecap


  1. Pertama haluskan bumbu A kemudian oleskan secara merata pada ikan diamkan setengah jam
  2. Campurkan bumbu B menjadi satu aduk rata
  3. Olesi ikan yang sudah dikasih bumbu A dengan bumbu B secara merata hingga ke dalam
  4. Kemudian bakar atau panggang ikan sampai matang dan jangan lupa untuk membolak-balikkan agar matangnya sempurna lakukan sampai ikan habis dan sisihkan
  5. Membuat sambal kecap dengan memotong kecil semua bahan sambal lalu tuang kecap manis secukupnya dan aduk rata
  6. Ikan bakar sambal kecap siap disajikan

Resep Cara Membuat Ikan Bakar Sambal Kecap tersebut rasanya nikmat, lezat dan mantaap. Hidangkan ikan bakar sambal kecap dengan nasi putih pulen yang masih hangat dengan minuman dingin atau hangat dan bisa dinikmati disegala suasana. Bunda jika ingin ikan yang lain juga bisa kok disesuaikan sama selera saja. Selamat mencoba dan jangan lupa coba resep menarik lainnya seperti Resep Membuat Ikan Bawal Masak Kecap serta terus ikuti resep menarik lainnya dengan klik berlangganan di facebook dan google +.


Previous article
Next article

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel