Resep Membuat Bolu Gulung Praktis Lembut Mudah

Resep Membuat Bolu Gulung Praktis Lembut Mudah - Hay guys ketemu lagi dengan kami yang akan selalu berbagai resep hidangan yang tentunya lezat dan nikmat. Bagi pecinta bolu gulung yang ingin membuatnya sendiri dan tidak begitu mengerti bagaimana membuatnya serta bahan yang digunakan maka resepdapurenakku.blogspot.co.id akan membahas tentang bolu gulung. Nah, semoga resep yang akan kami bahas kali ini bisa bermanfaat dan bisa dipraktekkan sendiri di rumah.


bolu gulung
Resep Membuat Bolu Gulung Praktis Lembut Mudah

Membuat bolu gulung memang susah-susah gampang dan harus bekerja keras tlaten dimana ketika pertama kali membuat memang sedikit mengalami kesulitan. Namun, jika mengalami kesulitan jangan putus semangat teruslah mencobanya hingga berhasil dengan maksimal. Maka dari itu kami akan memberikan apa saja bahan yang dibutuhkan dan menuntun bagaimana membuat bolu gulung dengan mudah dan hasilnya lembut dan enak. 

Bolu gulung termasuk jenis kue basah yang banyak disukai masyarakat dari berbagai kalangan. Bolu gulung juga memiliki banyak sekali varian rasa seperti coklat, strawbery, vanila, dll. Untuk resep kali ini adalah bolu gulung biasa yang sederhana dengan isian selai nanas. Namun anda pun bisa menggantinya dengan selai yang anda inginkan. Penasaran kan bagaimana membauatnya, yuk langsung saja simak ulasannya berikut ini.


Resep Membuat Bolu Gulung Praktis Lembut Mudah


Bahan bolu gulung


  • 4 butir kuning telur utuh
  • 100 gr tepung terigu
  • 3 sdm mentega cair (dilelehkan)
  • 100 gr gula pasir
  • 1 sdt TBM/SP
  • pewarna kuning secukupnya


Bahan olesan/isian bolu gulung


  • Selai nanas


Cara membuat bolu gulung praktis

  1. Siapkan mangkok, masukkan telur utuh, gula, terigu, TBM, aduk sampai kental dan putih matikan mixer
  2. Masukkan mentega cair dan pewarna kuning aduk rata dengan spatula
  3. Tuang di dalam adonan di dalam loyang yang diberi kertas roti dan diolesi mentega serta tepung (untuk loyang ini memakai loyang ukuran 22 x 22 cm
  4. Oven sampai matang berwarna kecoklatan, angkat dan keluarkan dari loyang balikkan diatas kertas roti dan biarkan hingga setengah dingin atau tidak begitu panas
  5. Olesi dengan selai nanas secara merata lalu gulung dan padatkan diamkan sejenak dan potong
  6. Bolu gulung siap disajikan

Resep Membuat Bolu Gulung Praktis Lembut Mudah tersebut diatas semoga bisa membantu anda. Bolu gulung selain dijadikan hidangan untuk menemani minum teh juga sering dijadikan untuk hidangan acara tertentu. Selamat mencoba, semoga bermanfaat dan jangan lupa share ya guys, intip juga resep kue lezat lainnya seperti ini Resep Membuat Kue Putu Ayu Lembut Mudah

Previous article
Next article

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel