Resep Membuat Martabak Manis Spesial Enak Mudah

Resep Membuat Martabak Manis Spesial Enak – Martabak manis kini telah menjadi kuliner yang populer di kalangan masyarakat luas yang banyak diminati. martabak manis yang memiliki tekstur empuk dengan rasa manis dengan variasi toping yang menggugah selera untuk disantap sebagai cemilan teman minum teh atau kopi bersama teman atau orang yang tersayang ketika bersantai. Martabak manis yang identik rasa manis dengan berbagai rasa seperti coklat, strawbery, keju, vanila dan beberapa rasa nikmat lainnya yang menarik kita untuk menyantapnya.


Martabak Manis
Resep Membuat Martabak Manis Spesial Enak Mudah

Martabak manis menjadi jajanan favorit ini mudah ditemukan diberbagai tempat dengan harga yang juga bervariasi yang asih terjangkau dengan kantong kita. Jadi ketika ingin menyantap martabak manis kita pun tak perlu susah membelinya, namun kita pun bisa membuatnya sendiri di rumah. Bagi yang ingin membuat martabak sendiri di rumah resepdapurenakku.blogspot.co.id akan berbagai resep membuat martabak manis yang lezat dan spesial.

Bagi pecinta martabak manis dan ingin mencoba membuatnya sendiri dengan variasi rasa yang diinginkan bisa terus ikuti tata cara seperti yang akan dibagikan dalam resep kali ini. Bahan yang dbutuhkannya pun mudah dibeli ditoko bahan kue atau toko lainnya yang menyediakan. Untuk lebih jelasnya simak ulasannya dibawah ini.

Resep Membuat Martabak Manis Spesial Enak Mudah


Martabak Manis
Resep Membuat Martabak Manis Spesial Enak Mudah


Bahan martabak manis


  • 500gr tepung terigu
  • 150 gr gula pasir
  • 650 ml air
  • 2 kuning telur (kocok lepas)
  • 1 butir telur (kocok lepas)
  • 1 sdt baking powder
  • ½ sdt garam
  • ¼ sdt vanili bubuk


Bahan isian martabak manis


  • 100gr keju parut
  • 1 sdm gula pasir
  • 2 sdm meises coklat
  • 1 sdm mentega
  • 50gr margarin
  • 2 sdm kacang tanah kupas disangrai dan cincang kasar


Cara membuat martabak manis


  1. Langkah pertama membuat kulit martabak dengan mencampurkan baking powder dan tepung terigu
  2. Tambahkan gula pasir dan vanili lalu aduk kemudian masukkan garam dan telur aduk kembali hingga semuanya tercampur rata
  3. Masukkan air sedikit sedikit sambil dikocok atau diaduk perlahan sampai adonan menjadi lembut dan diamkan selama 1 jam
  4. Panaskan wajan anti lengket atau cetakan yang sebelumnya diolesi margarin
  5. Ambil 250 gr adonan lalu tuang ke dalam cetakan dan tunggi sampai adonan berlubang  atau sekitar 15 menit lalu tambahkan gula pasir, meises atau kacang dan keju parut lalu lipat dan tunggu sampai matang
  6. Setelah matang angkat dan olesi atasnya dengan mentega 
  7. Martabak manis siap disajikan
  8. Lakukan hal yang sama pada adonan yang masih tersisa

Resep Membuat Martabak Manis Spesial Enak Mudah udah selesai dan siap dipraktekkan sendiri di rumah. Untuk isian bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Selamat mencoba semoga bisa bermanfaat dan semoga resep ini membantu anda semua ketika ingin membuat martabak manis yang simple mudah dan lezat. Baca pula resep menarik lainnya Resep Membuat Martabak Telur Tahu Sederhana Mudah Lezat serta jangan lupa di share ya guys.

Previous article
Next article

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel