Resep Membuat Bihun Goreng Pedas

Resep Membuat Bihun Goreng Pedas – Bihun goreng merupakan sajian sederhana yang sangat lezat dan bisa dinikmati setiap saat. Bihun goreng bisa dinikmati dengan nasi putih hangat atau bisa dimakan begitu saja karena hidangan ini juga bisa dikatakan bisa mengobati rasa lapar anda. Sering kali bihun goreng atau olahan bihun disajikan dalam acara atau hajatan  sebagai pelengkap nasi. Rasanya yang sangat lezat banyak orang yang suka akan jenis masakan yang satu ini. masakan yang merakyat dan lezat memang cukup menggiurkan untuk disantap kapan pun.


bihun goreng pedas
Resep Membuat Bihun Goreng Pedas

Kini pun sudah banyak kedai, warung atau restoran yang menyediakan menu dari berbagai olahan bihun khususnya bihun goreng untuk dijual. Bihun goreng biasanya dimasak dengan campuran sayuran, sosis, telur, udang atau bahan lainnya. Membuat bihun goreng tersebut cukup mudah dan membutuhkan waktu yang cepat.

Nah, masih dalam suasana ramadhan, bihun goreng ini pun bisa menjadi menu andalan untuk berbuka atau sahur anda sekeluarga. Berniat ingin membuat masakan ini tetap ikuti terus ulasan resepnya di resepdapurenakku.blogspot.co.id berikut ini.

Resep Membuat Bihun Goreng Pedas


bihun goreng
Resep Membuat Bihun Goreng Pedas

Bahan Bihun Goreng pedas


  • 300 gr bihun
  • 3 lembar kubis (iris kasar)
  • 200 gr udang ukuran sedang (kupas kulitnya, cuci dan goreng)
  • 150 gr sawi hijau (iris kasar)
  • 2 buah wortel (iris seperti korek api)
  • 2 batang daun bawang (potong kasar)
  • 2 batang daun seledri (iris kasar)
  • ½ sdt merica bubuk
  • Gula, garam, kaldu bubuk secukupnya
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
  • Kecap manis secukupnya


Bumbu halus bihun goreng


  • 5 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • 3 buah cabe besar
  • 7 buah cabe rawit
  • 2 buah kemiri


Cara membuat bihun goreng


  1. Pertama rebus bihun sampai matang, nagkat dan tiriskan
  2. Tumis bumbu halus sampai harum
  3. Masukkan udang goreng, semua sayuran kecuali daun seledri dan daun bawang aduk sampai layu
  4. Masukkan bihun, daun bawang, daun seledri
  5. Tambahkan kecap manis, garam, gula, kaldu bubuk, merica bubuk, aduk rata dan tunggu sebentar
  6. Angkat dan sajikan dengan taburan bawang goreng diatasnya

Selamat mencoba Resep Membuat Bihun Goreng Pedas, jika tidak suka dengan udang bisa membuatnya tanpa udang ko bun dan untuk tingkat kepedasannya bisa disesuaikan dengan selera masing-masing. Yuk berkreasi membuat hidangan lezat dengan mudah dan sehat untuk keluarga tercinta. Bihun goreng ini selain untuk hidangan keluarga juga bisa disajikan untuk acara-acara tertentu. Semoga bermanfaat dan jangan lupa baca resep mudah lainnya serta bantu share yaa.. Baca pula Resep Membuat Mie Goreng spesial Lezat


Previous article
Next article

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel