minuman
Resep Membuat Es Putri Salju Segar
Jumat, 03 Juni 2016
Edit
Resep Membuat Es Putri Salju Segar ini sangat cocok guys buat yang gemar minuman dingin atau untuk berbuka puasa yang sebentar lagi tiba. Sesuai namanya es putri salju yang tentu sangat segar, dingin, manis serta tampilannya yang cantik bagaikan salju. Es putri salju dapat menjadi obat dahaga disiang hari atau waktu berbuka puasa yang akan melegakan tenggorokan kita. Banyak yang menyukai es putri salju karena gigitannya sangat nyuus dilidah dan segar ditenggorokan.
Resep Membuat Es Putri Salju Segar |
Es putri salju terbuat dari perpaduan es batu yang diserut, aneka buah segar serta syirup manis yang menggoda lidah. Es putri salju kini sudah menjelajah diberbagai cafe atau restoran dengan harga yang terjangkau dengan berbagai variasi yang berbeda. Nah, anda penggemar minuman dingin bisa saja mencoba membuatnya sendiri di rumah lo guys, cara dan bahannya mudah dan simple.
Bagaimana tertarik untuk membuatnya dirumah sebagai minuman penghilang dahaga siang hari atau untuk berbuka puasa, yuk ikuti terus ulasan resepnya hanya di resepdapurenakku.blogspot.co.id. Resep yang akan diberikan sangat simple dan mudah anda praktekkan sendiri di rumah, siapa tau ini bisa menjadi minuman segar favorit keluarga anda di rumah. Langsung saja ikuti ulasan resepnya berikut ini.
Resep Membuat Es Putri Salju Segar
Bahan es putri salju
- ½ buah semangka ambil dagingnya dan potong dadu
- 2 buah bengkoang potong dadu
- ½ buah melon ambil dagingnya dan potong dadu
- Nata de coco secukupnya
- Air dingin secukupnya
- Syirup merah secukupnya
- 300gr gula dilarutkan dalam air panas
- Es batu di serut
Cara Membuat Es Putri Salju Segar
- Pertama membuat kuahnya yakni dengan mencampurkan air larutan gula kedalam air dingin aduk rata tambahkan syirup lalu aduk kembali sampai merata
- Siapkan gelas atau mangkok saji, tata atau isi buah melon, bengkoang, semangka, nata de coco
- Tambahkan es batu serut diatasnya dan tuang dengan kuah yang telah dibuat di point pertama
- Selesai es putri salju siap disajikan
Resep Membuat Es Putri Salju Segar yang mudah simple dan praktis bisa anda coba di rumah dan menjadi salah satu minuman segar yang bisa anda sajikan untuk keluarga anda. Es putri salju ini sangat cocok untuk menu buka puasa. Jika susu anda bisa menambahkan SKM agar lebih manis dan manyoos... selamat mencoba dan jangan lupa dishare diberbagai medsos ya guys. Baca pula resep minuman segar lainnya
Previous article
Next article